Sabtu, 15 Januari 2011

Es batu

Ketika kita kepanasan atau berkeringat, tentu merasa haus. Enaknya minum segelas air dingin, tetapi seperti belum pas kalau belum ditambah es batu. Hmmm, pasti segar. Namu tahukah kamu sejarah es batu tercipta ?
Orang yang pertama menemukan es batu belum diketahui secara pasti. Namun, menurut sejarah, pada tahun 1884 seorang dokter dari Amerika Serikat yang bernama John Gorrie, membuat lemari es, tujuannya bukan untuk mendinginkan minuman, melainkan untuk mendinginkan suhu udara sekitar. Lemari ini juga untuk mengobati pasiennya yang terjangkit penyakit demam pada waktu itu.
Pada tahun 1993, sebuah baki es yang berbahan stainless diciptakan oleh Guy Tinkham. Baki es tersebut ditekuk untuk mengeluarkan es batu. Sekarang, bentuk dan desain lemari es yang moderen memudahkan semua orang untuk membuat es batu. Bahkan, kini disediakan juga alat untuk mengeluarkan es batu secara otomatis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar